Newflash

Kota Cina Masih Simpan Artefak

Situs Kota Cina di Kecamatan Medan Marelan, Medan masih menyimpan banyak benda bersejarah. Meski sudah banyak yang rusak, kawasan memendam jejak penting abad ke- 11 sampai 14. Sejarawan kembali menemukan aneka benda kuno yang semakin mengukuhkan tempat ini sebagai pusat kebudayaan pada masanya.

"Temuan ini memperkuat alasan agar kawasan Kota Cina tidak boleh rusak. Kalaupun ada pengembangan pemukiman, warga hendaknya memberitahukan temuan-temuan benda-benda sejarah ke pemerintah setempat. Kawasan ini sangat ideal sebagai tempat penelitian terbuka," tutur Kepala Pusat Studi Sejarah dan Ilmu Sosial (Pussis) Universitas Negeri Medan (Unimed) Ichwan Azhari, Minggu (1/3) di Medan.

Ichwan bersama arkeolog yang juga dosen luar biasa Unimed Eri Soedewo, konsultan Pusiss yang juga Visiting Affiliate Asia Research Institute National University of Singapore (NUS) Edward Mackinnon, dan 53 mahasiswa Unimed berhasil menemukan aneka tembikar, keramik, uang logam, dan tulang hewan.

Berdasarkan bentuk dan motifnya, tembikar hasil temuan diduga kuat berasal dari Kamboja, Persia, dan sebagian berasal dari nusantara. Adapun keramik temuan di tempat ini berasal dari China masa Dinasti Sung dan Yuan abad ke-11 sampai 14. Ichwan mengatakan tim meneliti dua lokasi dengan menggali enam kotak eskavasi berukuran dua kali dua meter.

Sebagian besar benda-benda ini ber asal dari abad ke 11 sampai 15. Pada saat itu, Kota Cina diduga sebagai salah satu pusat Kerajaan Aru yang pernah ada di pesisir timur Sumatera. "Kami berencana menjadikan tempat ini sebagai laboratorium terbuka bagi kepentingan ilmu pengetahuan untuk mempelajari kebudayaan Sumatera masa lampau. Kegiatan ini sudah mendapatkan izin dari Pusat Penelitian dan Pengembangan Sumut," katanya.

0 komentar:

Posting Komentar

isi komentar

 
Powered By Blogger | Portal Design By Trik-tips Blog © 2009 | Resolution: 1024x768px | Best View: Firefox | Top